Minggu, 29 Mei 2011

Janji Pebisnis

Di tahun 1776, Thomas Paine, seorang intelektual pembuat pamflet radikal kelahiran Inggris dan hijrah ke Amerika, menulis tentang Entrepreneur's Credo (Janji Pebisnis). Berikut adalah terjemahannya :

  • Saya tidak pernah memilih menjadi orang biasa
  • Hak saya menjadi tidak biasa seandainya saya mampu
  • Saya mencari kesempatan bukan keamanan
  • Saya tidak berharap menjadi penduduk yang terkungkung
  • Menjadi rendah dan tumpul sehingga pemerintah harus memelihara saya
  • Saya ingin mengambil resiko terukur, bermimpi dan membangun, gagal dan berhasil
  • Saya menolak menukar insentif dengan jaminan sosial
  • Saya lebih suka tantangan hidup daripada keberadaan yang terjamin
  • Petualangan untuk mencapai kepuasan daripada ketenangan usang di negara antah barantah
  • Saya tidak akan menggadaikan kebebasan dengan keuntungan sesaat, tidak juga harga diri dengan sepotong catatan
  • Saya tidak akan pernah menjadi rendah diri di hadapan tuan apapun, tidak juga takut akan ancaman apapun
  • Sudah menjadi warisan saya untuk berdiri tegak, bangga, dan tidak takut
  • Berpikir dan bertindak untuk diri sendiri, menikmati hasil karya sendiri dan menghadapi dunia dengan berani, dan akhirnya berkata
  • Inilah, dengan bantuan Tuhan, yang telah saya kerjakan
  • Semua inilah yang dimaksud dengan menjadi seorang pebisnis
Thomas Paine berargumen bahwa seorang pebisnis memilih menjadi orang yang tidak biasa, berani mengambil resiko, menjunjungi kebebasan, dan menempatkan Tuhan sebagai partner menuju sukses.

SALAM SUKSES BUAT ANDA DAN KITA SEMUA, AMIIN....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar